Kabar

Kabiddokkes Polda Banten Laksanakan Vaksinasi Meningitis

KOTA SERANG, biem.co — Kabiddokkes Polda Banten AKBP Nariyana selaku Pimpinan Biddokkes Polda Banten menggelar kegiatan vaksinasi meningitis ke Polda Banten dan jajaran, Selasa (26/03/19).

Kabiddokkes Polda Banten AKBP Nuriyana, kepada biem.co menyatakan bahwa kegiatan pemberian vaksinasi ini rutin digelar setiap tahunnya kepada seluruh personel Polda Banten.

Nuriyana juga menyampaikan bahwa tujuan vaksinasi meningitis ini adalah untuk memberikan kekebalan tubuh bagi setiap personel untuk mencegah agar terhindar dari penyakit meningitis atau radang selaput otak.

Kegiatan ini dilaksanakan oleh personel Biddokkes dan urusan kesehatan Polres jajaran, baik oleh dokter maupun paramedis.

Adapun waktu kegiatan dilaksanakan pada Maret hingga April 2019 sesuai jadwal yang telah disampaikan ke Satker Polda maupun Polres/ta.

Sementara itu, Kabid Humas Polda Banten AKBP Edy Sumardi, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan atensi dari Kapolda Banten kepada seluruh personel Polda Banten.

“Dengan kegiatan vaksinasi disesuaikan dengan kebutuhan personel atau situasi pola penyakit yang diderita oleh personel Polri,” katanya. (Juanda/red)

Editor: Yulia

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Back to top button