KABUPATEN SERANG, biem.co — Pengangguran di Kabupaten Serang masih menjadi sorotan dan persoalan utama. Pemkab Serang mengaku hingga kini masih belum bisa menuntaskan soal pengangguran teresebut, padahal ada banyak industri di Kabupaten Serang sendiri.
Hal itu terungkap dalam Musyawarah Rencana Pembangunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah di Indoor Pemkab Serang, Selasa (19/03/2019).
Musrenbang RKPD tersebut dilakukan untuk menyelaraskan dan menyinkronkan program OPD di tahun 2020, serta mengevaluasi capaian capaian yang selama ini sudah dikerjakan.
Menurut Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah, capaian pembangunan daerah bisa dilihat dari Indeks Pembangunan Manusia (IPM).
“Kami menyadari masih belum maksimal dalam pembangunan di Kabupaten Serang, terutama soal pengangguran yang ada masih menjadi PR dan sorotan masyarakat,” ungkapnya.
Dikatakan Tatu, berdasarkan survei internal Pemda terkait kepuasan masyarakat, hasilnya persoalan pengangguran masih menjadi sorotan. Sementara infrastruktur, kesehatan, dan pendidikan tebrilang baik.
“Untuk penuntasan pengangguran tidak hanya dari Pemda dan masyarakat saja, melainkan peran industri juga harus dilibatkan, agar kedepannya warga yang sudah dilatih bisa masuk industri sesuai bidang dan kebutuhan,” harapnya. (firo/red)