biem.co – Aplikasi layanan pesan instan WhatsApp dikabarkan sedang menguji fitur baru untuk memerangi berita palsu.
Dilansir dari laman engadget, fitur itu akan memudahkan pengguna untuk mengidentifikasi apakah suatu gambar merupakan suatu konten palsu atau bukan.
Saat ini fitur tersebut belum tersedia, dan belum tahu kapan dirilis secara resmi. Namun jika benar ada, hal itu akan menjadi solusi bagi WhatsApp untuk mengurasi penyebaran informasi yang salah.
Sebagai contoh, di India misalnya, pesan WhatsApp banyak digunakan untuk menyebarkan pesan jahat.
Akibatnya, WhatsApp kemudian memberlakukan batasan forward pesan, serta adanya notifikasi penerusan pesan.
Sementara itu, menurut laman WABetaInfo, dalam pembaruan 2.19.73 ada fungsi pencarian berdasarkan gambar yang memungkinkan pengguna mengunggah gambar yang diterima secara langsung.
Dengan informasi itu, pengguna harus dapat menilai dengan lebih akurat apakah gambar itu asli atau palsu. (Eys)