Kabar

Jadi Juara MTQ ke-18, Kecamatan Purwakarta Siap ke Provinsi

CILEGON, biem.co – Kecamatan Purwakarta berhasil keluar sebagai juara umum pada MTQ ke-18 tingkat Kota Cilegon.

Hal tersebut disampaikan oleh oleh Dewan Hakim pada acara penutupan MTQ ke-18 Kota Cilegon. Pada kegiatan yang berlangsung sejak 12 Februari tersebut, para kafila dari Kecamatan Purwakarta berhasil meyakinkan para Dewan Hakim bahwa mereka layak menjadi juara umum.

Camat Purwakarta, Balukia mengatakan, bukan suatu hal yang mudah untuk menjadi juara umum jika tanpa kerja sama dan perjuangan seluruh elemen masyarakat.

“Menjadi juara itu bukan suatu hal yang mudah, tetapi diperjuangkan oleh semua elemen masyarakat,” katanya selepas menerima piala.

Disinggung masalah bonus, Balukia mengatakan seluruh peserta utusan dari Kecamatan Purwakarta akan mendapatkan bonus atau hadiah dari Kecamatan.

“Jadi kalo masalah bonus itu kemarin kami sudah kordinasi sama Sekretaris Camat (Sekmat) sebagai ketua LPTQ. Jadi kalaupun juara atau tidak, kita tetap memberikan hadiah atau bonus kepada teman-teman yang telah berjuang membawa harum kecamatan Purwakarta,” tukasnya.

Beliau juga berharap semoga bibit-bibit dari Kecamatan Purwakarta yang telah mendapatkan pembinaan bisa berprestasi, tidak hanya di tingkat kota, tapi juga di tingkat provinsi.

“Saya berharap bahwa bibit-bibit dari Kecamatan Purwakarta yang telah dibina oleh dewan pembina di bawah naungan LPTQ, di bawah pembinaan Pak Camat, bisa berbicara tidak hanya di tingkat kota, tapi juga berbicara ditingkat Provinsi Banten pada MTQ ke-16 April nanti,” tukasnya. (Arif)

Editor:

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Back to top button