Kabar

Banten Accounting Fair Unbaja Sukses Digelar

KOTA SERANG, biem.coBanten Accounting Fair yang diinisiasi Himpunan Mahasiswa Jurusan Pendidikan Akuntansi Universitas Banten Jaya (Himadika Unbaja) sukses digelar. Bertajuk ‘Show Skills and Explore Your Knowledge, BAF dibuka pada Selasa (29/01).

Seperti disampaikan Ketua Pelaksana Fetty Elisa Saragih, rangkaian acara dari BAF sendiri di antaranya Accounting Contest antar SMK/SMA se-Banten serta seminar.

“Acara tersebut dilaksanakan selama dua hari,” ujarnya.

Fetty juga menjelaskan bahwa Accounting Contest ini diikuti beberapa sekolah dan terbagi atas dua babak.

“Ada 11 sekolah yang mengikuti Accounting Contest. Peserta akan mengikuti babak penyisihan, yaitu Cerdas Cermat seputar materi Akuntansi dan Perpajakan, setelah itu dari 11 tim akan direkapitulasi hasil  3 terbaik yang akan melaju ke babak final yaitu penyusunan laporan keuangan untuk merebutkan juara,” pungkasnya.

Selanjutnya, acara BAF ditutup dengan seminar dan final Accounting Contest serta pengumuman juara.

Adapun seminar dengan tema The Role Of The Next Generation In The Industrial Revolution 4.0 yang dilaksanakan pada Rabu (30/01) menghadirkan pemateri, yakni Harits Hijrah Wicaksana sebagai Pakar Kebijakan Publik dan Politik serta Encop Sofia sebagai Anggota DPRD Provinsi Banten.

Sementara itu, untuk peraih juara pertama, yaitu SMA Negeri 1 Bojonegara mendapat piala, piagam, uang tunai Rp750 ribu dan voucher beasiswa Unbaja masing-masing siswa sebesar Rp1 juta.

Juara kedua diraih oleh SMK Nurul Huda Baros dengan mendapat piala, piagam, uang tunai Rp500 ribu dan voucher beasiswa Unbaja masing-masing siswa sebesar Rp750 ribu.

Sedangkan juara ketiga diraih oleh SMK Negeri 1 Ciruas dengan mendapat piala, piagam, uang tunai 300 ribu dan voucher beasiswa Unbaja masing-masing siswa sebesar Rp500 ribu.

Shenia Bunga selaku Ketua Umum Himadika menambahkan, bahwa BAF akan menjadi acara tahunan Himadika.

“Tahun ini, kan, acara perdana BAF dilaksanakan, dan seterusnya akan menjadi acara tahunan Himadika. Jadi setiap tahun, insyaallah akan diadakan acara BAF,” tutupnya. (susi/red)

Editor: Yulia

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Back to top button