KABUPATEN SERANG, biem.co — Di awal tahun 2019 menjadi kabar gembira bagi seluruh Pemerintah Desa di Provinsi Banten.
Pasalnya, selain akan menerima bantuan keuangan dana desa ratusan juta rupiah, bantuan keuangan dari provinsi pun telah dikucurkan kepada 1.238 desa yang tersebar di 4 kabupaten, dengan rincian Rp50 juta per desa.
Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy, mengatakan bantuan keuangan desa ini diberikan untuk meningkatkan kualitas sumber daya masyarakat desa.
“Salah satunya yakni dengan membangun sarana perpustakaan di tiap desa,” ujarnya.
Menurut Andika, melalui evaluasi akhir tahun, jika bantuan keuangan ini mampu terserap secara baik, pihaknya mengaku akan memberikan bantuan khusus kepada desa tersebut.
Sementara itu, Wakil Bupati Serang Pandji Tirtayasa, mengatakan dengan guyuran bantuan dari Pemprov diharapkan bisa digunakan secara baik dan tidak disalahgunakan.
“Guna menghindari bantuan tidak tepat sasaran, seluruh pendamping desa termasuk masyarakat, untuk ikut terlibat dalam mengawasi bantuan keuangan desa. Sehingga bantuan tersebut mampu direalisasikan secara baik,” pungkasnya. (firo/red)