biem.co — Siapa yang tidak tertarik bekerja lembur? Dengan diiming-imingi upah tambahan, bahkan digaji dua kali lipat, pekerja kerap bersedia untuk lembur.
Namun seringkali setelah lembur, rasa lelah dan malas hadir pada esok harinya. Karenanya, kerja lembur juga harus ditunjang dengan asupan nutrisi yang baik, agar stamina dan kesehatan tetap terjaga.
Berbicara mengenai asupan, tentu tiap jenis makanan sebenarnya memiliki peran penting untuk memenuhi kebutuhan energi harian. Secara garis besar, hampir semua jenis makanan dapat menyediakan energi bagi tubuh.
Namun, ternyata ada beberapa makanan yang dapat meningkatkan energi dan membangkitkan semangat selama menjalani hari.
Nah, untuk itu, simak uraian berikut ini yang dikutip dari buku 1001 Makanan Sehat karya Nailul HD, menyangkut makanan apa saja yang sebaiknya dikonsumsi, dan bagaimana pola asupannya.
Sebelum Lembur
Ketika esok hari adalah saatnya Anda lembur, perhatikan makan Anda sehari sebelumnya. Fokuslah pada makanan segar-bukan makanan olahan atau makanan cepat saji-bisa berupa ikan-ikanan, daging ayam, sayuran, gandum, atau biji-bijian.
Dan ingat, dalam satu piring asupan yang Anda makan, pastikan setengahnya berupa sayuran, seperempatnya berupa protein, dan sisanya gandum atau biji-bijian. Bila perlu untuk lebih lengkap, konsumsilah buah setiap hari.
Selama Lembur
Disaat jam-jam lembur bisa menjadi waktu yang sangat berat dan melelahkan. Karenanya, Anda harus memperkuat tubuh dengan asupan makanan tinggi protein dan serat. Mengapa? Karena makanan itulah yang akan menjadi pasokan energi secara kontinyu.
Untuk hal itu, Anda bisa memilih salad-sayuran atau buah-atau yoghurt, yang dipadukan dengan sereal gandum. Dan penting sekali saat lembur, Anda perlu makan setiap empat jam untuk menjaga gula darah dan energi dalam tingkat yang tepat.
Kemudian, jika Anda butuh ngemil selama lembur; kacang-kacangan bisa dijadikan pilihan tepat. Saat lembur, tubuh membutuhkan energi serta karbohidrat, yang memancing keinginan untuk ngemil. Maka dari itu, kacang adalah pilihan tepat, karena mengandung lemak jenuh, serat, dan protein, serta dapat membuat tubuh merasa kenyang dengan cepat.
Satu hal lagi yang perlu diingat, jangan sampai Anda kehausan gara-gara keasyikan kerja tuh. Minumlah air putih dalam jumlah cukup selama Anda lembur. Jika ingin minuman yang manis, jus buah segar bisa dijadikan pilihan.
Selamat mencoba, hidup sehat mulai sekarang! (ratu)