biem.co – Dunia media sosial (medsos) Indonesia berduka, pengamat media sosial Nukman Luthfie diketahui mengembuskan nafas terakhirnya pada Sabtu (13/01/2019) malam di Yogyakarta.
Kabar kepergian pria yang sering pula disebut sebagai bapak medsos Indonesia itu mendadak sontak menjadi sorotan publik, khususnya para pengguna jejaring sosial.
Pantauan biem.co, sejak kabar itu beredar, linimasa Twitter diramaikan dengan beragam ucapan belasungkawa untuk mendiang Nukman Luthfie.
Berikut berbagai ucapan belasungkawa warganet yang berhasil dirangkum dari Twitter:
Inna Lillahi wa inna ilayhi raji'un… Selamat jalan mas @nukman terima kasih untuk obrolan dan candaan segar berisi yang akan selalu saya ingat 🙏🏽 #RIPnukman pic.twitter.com/aKrYDsFIjJ
— Anggun Official (@Anggun_Cipta) January 12, 2019
Innalillahi wa inna ilaihi raji’un. Sugeng tindak, Mas @nukman. Semoga husnul khatimah.
Terima kasih atas sumbangsih ilmunya bagi Pemprov DKI Jakarta.#RIPNukman pic.twitter.com/orW6iG9oTU
— Anies Baswedan (@aniesbaswedan) January 12, 2019
Selamat jalan mas @nukman . Beristirahatlah dengan damai. You’ll be missed 😓 #RipNukman pic.twitter.com/WzLAfH3pew
— Rosianna Silalahi (@Rosianna766Hi) January 12, 2019
Selamat jalan Mas @nukman senyum dan kebaikanmu abadi di sini. Terima kasih sdah pernah mengirimkan pohon salam unt pekarangan rumah kami @nongandah allahummaghfirlahu warhamhu. Ikut berduka cita mbak @iimfahima 😢🙏 #RIPNukman pic.twitter.com/2mbW48Kgtx
— Mohamad Guntur Romli (@GunRomli) January 12, 2019
Hestek #RIPNukman isinya berderet banyak sekali orang mendoakan Mas @nukman. Orang baik. Insya Allah husnul khatimah. Lahul fatihah. pic.twitter.com/kcnUZaLbsm
— akhmad sahal (@sahaL_AS) January 12, 2019
Mas @nukman Al Faatihah. Nderek sungkowo Yu @iimfahima atas wafatnya Kang Mas 😭🙏#RIPNukman pic.twitter.com/6Gb0unL9AW
— IG: ulinyusron (@ulinyusron) January 12, 2019
Dilansir dari kompas.com, Indriyatno Banyumurti Koordinator Program di ICTWatch—organisasi yang fokus pada upaya literasi digital di Indonesia mengatakan rencananya almarhum akan dimakamkan di Kendal.
“Saat ini saya sudah berkomunikasi langsung dengan adik almarhum Nukman, jenazahnya akan dibawa ke Kendal, Jawa Tengah, pada Minggu,” tandasnya. (eys)