KABUPATEN SERANG, biem.co – Plt Kepala Badan Kepegawaian Pemberdayaan dan Sumber Daya Manusia Kabupaten Serang, Asep Saepudin kemarin sore, Senin (7/1//2019) menyatakan belum bisa memastikan berapa kuota yang disiapkan karena masih menunggu pusat terkait Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja atau P3K.
Dikatakan Asep, pihaknya masih menunggu intruksi dari pusat karena Pemkab Serang sendiri masih merumuskan kuota. Masih didata dan belum ada jumlah berapa yang harus disiapkan.
Namun demikian, diharapkan keberdaan P3K tersebut bisa menutupi kuota yang dibutuhkan Pemkab Serang, apalagi CPNS yang lulus dari kuota 422 hanya berjumlah 370 orang, sementara kuota yang kosong dan tidak terisi kurang lebih 52 orang. Hal tersebut menjadi kebijakan pusat sehingga pemerintah sampai saat ini masih menunggu kepastian tersebut. (firo)