PeluangTerkini

Lowongan Kerja PT Antam Tbk Minimal Lulusan D1/D3

biem.coApakah kamu ingin menjadi bagian dari keluarga besar Badan Usaha Milik Negara (BUMN)? Jika iya, segera daftarkan diri Anda ke PT. Antam Tbk, yang sedang membuka lowongan pekerjaan untuk Anda.

Sebagai informasi, PT. Antam Tbk. Adalah perusahaan pertambangan yang terdiversifikasi dan terintegrasi secara vertikal berorientasi ekspor. Melalui wilayah operasi di seluruh Indonesia yang kaya akan bahan mineral, kegiatannya mencakup eksplorasi, penambangan, pengolahan serta pemasaran dari komoditas bijih nikel, feronikel, emas, perak, bauksit dan batubara.

PT. Antam Tbk membuka peluang kerja untuk Anda dengan jenjang pendidikan minimal D1 dan D3. Simak syarat dan ketentuannya di bawah ini:

Persyaratan Umum

  1. IPK minimal 2,75 (skala 4,00).
  2. Usia maksimal 35 tahun.
  3. Nilai TOEFL min. 400/ TOEIC min. 450/IELTS min. 4.
  4. Sehat jasmani dan rohani.
  5. Tidak pernah terlibat penyalahgunaan narkoba dan aktivitas criminal lainnya.
  6. Bersedia ditempatkan di seluruh Unit/Unit Bisnis/Anak Perusahaan PT. Antam Tbk.
  7. Peserta hanya boleh melamar 1 (satu) jabatan. Jika terdapat lebih dari 1 (satu), maka yang terakhir dianggap valid.

Adapun posisi yang dibutuhkan dan persyaratan khususnya, lihat gambar di bawah ini:

Lowongan Kerja
Lowongan Kerja PT. Antam Tbk. (Sumber: www.antam.com).

Anda dapat melakukan pendaftaran DI SINI, sampai 5 Desember 2018 Pukul 23.59 WIB.

Pelamar yang memenuhi persyaratan administrasi akan diumumkan melalui laman http://www.antam.com atau dihubungi hanya melalui e-mail resmi [email protected].

Catat, ya! Seluruh proses rekrutmen tidak dipungut biaya alias gratis. Seluruh biaya pribadi (akomodasi dan transportasi selama proses seleksi) menjadi beban pelamar.

Untuk informasi lebih lanjut kunjungi laman http://www.antam.com atau sampaikan pertanyaan Anda melalui e-mail resmi [email protected]. Bisa juga mengunjungi akun Instagramnya official.antam.

Selamat berjuang. Semangat berkarya dan berbagi inspirasi, sobat biem! (Af)

Editor: Redaksi

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Back to top button