LEBAK, biem.co – Pengamat Sosial asal Lebak Adi Abdillah angkat bicara soal banyaknya janji politik yang tidak ditepati oleh calon legislatif ketika sudah menang. Menurut Adi para Caleg harus memberikan kesadaran demokrasi yang positif bagi masyarakat.
“Bukan sebaliknya seperti yang distigmakan sekarang, pragmatisme calon pemilih yang harus disadarkan,” katanya saat berdiskusi dengan kru biem.co, Senin (12/11/2018).
Kendati demikian, Adi yang juga Pengurus DPP Generasi Muda Mathlaul Anwar (GEMA MA) ini mengatakan kiprah dedikasi Caleg mesti diuji jauh sebelum masa kampanye, rekam jejak harus disampaikan secara tegas dan jelas.
“Politik gagasan harus ditempatkan dalam ruang yang tinggi bukan semata soal isi amplop,” ujarnya.
Dirinya menceritakan hasil dari penelusurannya sejak dua tahun terakhir, jauh sebelum masa kampanye, Adi menegaskan bahwa sejatinya Caleg adalah korban kebohongan.
“Jadi kontestasi pileg bukan semata soal kalah atau harus menang, tapi jauh lebih suci yakni soal benar dan salah, sehingga akan muncul anggota dewan yg bersih hasil kompetisi,” tukasnya. (kubil)