SUMATERA BARAT, biem.co – Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Sutopo Purwo Nugroho, menginformasikan data terbaru korban dampak banjir dan longsor di Sumatera Barat.
Sebelumnya, pada Kamis (11/10) lalu Sutopo menyampaikan bahwa banjir bandang tersebut menyebabkan tiga orang meninggal dunia, 10 orang luka-luka, dan dua orang dikabarkan hilang.
Namun diketahui, kini korban jiwa telah bertambah. Hal itu disampaikan Sutopo lewat akun Twitternya @Sutopo_PN, Sabtu (13/10).
“Data sementara banjir dan longsor menyebabkan 20 orang meninggal dunia, 15 orang hilang dan puluhan orang luka-luka,” tulis Sutopo.
Untuk diketahui, bahwa sejak Kamis (11/13) hingga Jumat (12/13), banjir bandang melanda sejumlah kota dan kabupaten di Sumatera Barat akibat curah hujan yang tinggi. Tak hanya banjir, beberapa wilayah pun diketahui terkena longsor. (HH)