PeluangTerkini

Rekrutmen Pramugara/i Kereta Api (Train Attendant), Min Lulusan SLTA Sederajat

biem.co – Apakah Anda memiliki cita-cita menjadi Pramugara/i Kereta Api? Jika iya, redaksi biem.co merekomendasikan Anda untuk mengikuti rekrutmen yang diselenggarakan oleh PT Reska Multi Usaha.

Sebagai informasi, PT Reska Multi Usaha merupakan salah satu anak perusahaan PT. Kereta Api Indonesia (persero) yang berdiri pada 2003 silam.

Train Attendant (dikenal dengan sebutan Prama/i Kereta Api) yang bertugas untuk memberikan pelayanan kepada penumpang Kereta Api. Di mana, kehadirannya juga sebagai citra yang ditampilkan perusahaan kepada penumpang Kereta Api, dengan 3 (tiga) pilar utama yaitu Terpercaya, Inovatif, dan Pelayanan.

Jika Anda tertarik untuk bergabung dan berkarya bersama PT Reska Multi Usaha, simak syarat dan ketentuannya di bawah ini, ya!

PERSYARATAN 

  1. Pria/Wanita, Usia Maksimal 27 Tahun;
  2. Berpenampilan menarik, tidak menggunakan kaca mata, tidak memakai behel;
  3. Minimal Tinggi Badan Pria 170 Cm;Minimal Tinggi Badan Wanita 160 Cm;
  4. Minimal pendidikan SMA/SMK Sederajat dengan dengan rata-rata nilai ujian nasional 6.0;
  5. BERSEDIA di tempatkan di seluruh wilayah kerja PT Reska Multi Usaha;
  6. Menyiapkan CV, Foto Postcard seluruh badan, KTP/SIM, Ijazah Pendidikan Akhir, Surat Keterangan Sehat Puskesmas/RS/Klinik, SKCK.

PROSES SELEKSI

Pihak panitia akan menyeleksi berkas lamaran kerja online yang sudah Anda kirimkan. Keputusan panitia rekrutmen atas hasil seleksi tahap 1 bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.
Nantinya, bagi Anda yang dinyatakan lolos seleksi tahap 1 akan dihubungi oleh pihak PT Reska Multi Usaha untuk mengikuti tes tahap berikutnya.

CARA & WAKTU PENDAFTARAN

Untuk mendaftar dan mengisi formulir online dapat Anda lakukan DI SINI, mulai 31 Agustus – Rabu, 05 September 2018.

Untuk informasi lebih lanjut, Anda dapat mengunjungi laman www.reska.co.id atau IG: ptreskamultiusaha.

Selamat berjuang. Semangat berkarya dan berbagi inspirasi, ya! (Af)

Editor: Redaksi

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Back to top button