Film & MusikHiburan

Iko Uwais dkk Perangi Kekerasan dan Praktisi Korup Lewat ‘Mile 22’

biem.co — Sobat biem pecinta film bergenre action? Hm, nampaknya kalian sudah bersiap untuk menyambut film yang biem.co rekomendasikan ini. Yups, ‘Mile 22’ merupakan film bergenre action yang disutradarai Peter Berg.

Film yang dibuat dari rumah produksi STX Entertaiment ini akan tayang di tahun 2018 ini loh sob. Ada yang menarik dalam film ini, pasalnya aktor laga yang terkenal lewat film ‘The Raid’ terlibat juga. Siapa dia? Yups, Iko Uwais.

Aktor kenamaan Indonesia ini akan beradu peran dengan pemeran utama Ronda Rousey, yang sudah tidak asing bagi orang yang selalu mengamati kompetisi olahraga NMA. Tidak hanya itu, John Malkovic, aktor senior yang pernah menjadi dua kali nominasi Oscar dan dua kali Golden Globe, serta seorang penyanyi asal Korea Selatan yang juga anggota dari 2NE1, Lee Chae Rin pun terlibat dalam film ini.

Seperti yang dikutip dari mbahsinopsis.id, cerita dalam film ‘Mile 22’ akan berpusat pada anggota CIA yang diperankan oleh Mark Wahlberg yang berlokasi di Indonesia. Ia bertugas di sana untuk mengirimkan seorang informan yang sudah ketahuan identitasnya ke dalam bandara yang berjarak 22 mil dari pusat kota, di mana mereka berdua sudah ditunggu di landasan penerbangan.

Namun, berdiri di antara mereka berdua dan bandara adalah para polisi yang korup, dan penduduk lokal yang dipersenjatai untuk menghentikan mereka tanpa alasan yang diketahui.

Sang agen ini akan bekerja sama dengan polisi Indonesia yang diperankan oleh Iko Uwais dalam memerangi kekerasan dan praktisi korupsi di institusinya.

Hm, seperti apa ya keseruan dan penumpasan kejahatan yang dilakukan anggota CIA dan koleganya. Nampaknya, sobat biem harus update terus soal kabar rilisnya film ini ya. Eits, harus gerak cepat juga untuk menonton film ini di bioskop terdekat, hehehe. (Dion)

Editor: Andri Firmansyah

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Back to top button