biem.co – Menanggapi keluhan masyarakat soal sulitnya akses mendapatkan tiket Asian Games 2018, INASGOC menjalin kerja sama dengan mitra resmi pengelola tiket, kiosTix.com untuk menggandeng Blibli.com dan Alfamart.
Kepastian ini didapat melalui Ketua INASGOC, Erick Thohir. Ia mengatakan, sebagai upaya meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, pembelian tiket Asian Games dapat dilakukan secara online melalui Blibli.com dan secara offline melalui kiosTix serta Alfamart.
“Kami sebagai panitia berkomitmen penuh untuk terus memberikan yang terbaik demi kesuksesan Asian Games 2018 dan selalu berupaya maksimal dalam mencari solusi pada setiap masalah yang muncul,” ujarnya dalam rilis yang diterima, Jumat (17/08/2018).
Sementara CEO kiosTix, Ade Sulistioputra mengungkapkan kerja sama yang dilakukan ini penting agar ke depan tidak ada kendala demi menjami suksesnya penyelenggaraan Asian Games 2018.
“Sinergi antara kiosTix.com dan Blibli.com serta Alfamart akan memberikan opsi lebih banyak bagi peminat acara dan diharapkan dapat membawa energi positif masyarakat yang ingin memberikan dukungan langsung kepada para atlet,” katanya.
Lebih lanjut, pria berusia 34 tahun ini mengatakan, untuk pembeli tiket opening ceremony Asian Games 2018 dapat menukarkan e-voucher di Pintu 7 komplek Gelora Bung Karno dan juga kantor kiosTix.com yang berlokasi di Jl Pejaten Barat No 6, Jakarta Selatan 12510.
“Kami mohon maaf atas kendala yang sebelumnya terjadi dan kami harap dengan dibukanya sejumlah titik ini dapat menjawab persoalan traffic yang sangat tinggi, akibat antusias masyarakat yang sangat besar,” pungkasnya.