KABUPATEN LEBAK, biem.co – Di sela-sela penghitungan suara di pilkada Lebak antara Incumbent vs Kotak Kosong, biem.co Berhasil mewawancarai Komisioner KPU Provinsi Banten, Agus Sutisna dan Nurkhayat Santosa, Rabu, (27/6) mengenai progres Pilkada di Kabupaten Lebak.
Agus Sutisna mengatakan “Mengenai situasi keamanan Pilkada terlaksana dengan baik dan aman, dengan partisipasi pemilih diperkirakan 60-65%”.
“Namun sempat terjadi di lapangan ditemukan 2 TPS yang potensial melakukan Pemungutan Suara Ulang (PSU) yaitu di TPS 2 Desa Cijaku Kecamatan Cijaku dan TPS 2 Desa Aweh Kecamatan Kalang Anyar,” ungkap Agus.
Nurkhayat Santosa menambahkan menyoal proses penghitungan. Menurutnya, “Proses input C1 baru mulai dengan 1 Kecamatan, yaitu kecamatan Gunung Kencana, nanti kita kabarkan kembali data updatenya”. (IY)