Wisata & Kuliner

Resep Kolak Biji Salak

biem.co – Selamat siang, sobat biem! Bagaimana puasa di hari ini? Pastinya masih semangat, kan? Untuk menemani buka puasa hari ini, redaksi biem.co coba suguhkan resep menu buka puasa yang manis-manis, yaitu kolak biji salak. Yuuuu simak cara buatnya!

 

Bahan-bahan

  1. Bahan biji salak:
  2. 500 gramubi merah/ kuning
  3. 100 gramtepung tapioka/ kanji
  4. 1/2 sdtgaram
  5. Bahan kuah biji salak:
  6. 600 mlair
  7. 250 gramgula merah
  8. 1/2 sdtgaram
  9. 2 sdmtepung tapioka larutkan dengan sedikit air
  10. 2 lembardaun pandan
  11. Kuah santan:
  12. 250santan kental
  13. 1/2 sdtgaram
  14. 2 lembardaun pandan

 

Cara Membuat

  1. Kupas ubi, cuci bersih lalu potong kecil-kecil kemudian kukus ubi sampai matang dan lembek.
  2. Angkat lalu hancurkan ubi yang telah dikukus sampai halus dengan menggunakan sendok kemudian Masukkan tapioka, aduk sampai rata dan kalis
  3. Bentuk adonan bulat lonjong seperti biji salak.
  4. Rebus air sampai mendidih, lalu masukkan biji salak. Biarkan sampai mengapung.
  5. Setelah mengapung angkat lalu tiriskan. Sisihkan.
  6. Masak air dengan gula merah, pandan dan garam sampai mendidih dan gula larut. Lalu saring.
  7. Rebus kembali air gula sampai mendidih kemudian masukkan tepung tapioka yang sudah dilarutkan dengan sedikit air. Masak sampai meletup- letup, Lalu masukkan biji salak yang telah direbus, aduk rata. Matikan api.
  8. Masak santan hingga mendidih dan tambahkan garam. Angkat sisihkan.
  9. Sajikan biji salak dalam mangkok lalu siram dengan kuah santan.

Bagaimana sobat biem, mudah bukan cara buatnya? Nantikan  resep menu buka selanjutnya, Selamat berpuasa. (IY)

Editor:

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Ragam Tulisan Lainnya
Close
Back to top button