KABUPATEN SERANG, biem.co — Menjelang bulan suci Ramadhan, berbagai persiapan mulai dilakukan oleh PT Kereta Api Indonesia Daerah Operasi (Daop) 1 Jakarta, salah satunya dengan melakukan pengecekan perlintasan kereta Stasiun Catang, Kecamatan Tunjung Teja, Kabupaten Serang, Rabu (09/05).
Menurut Kepala Daop 1 Jakarta PT KAI, Dadan rudiansyah, pengecekan terhadap sejumlah perlintasan kereta api ini dilakukan untuk persiapan menghadapi lonjakan penumpang saat bulan Ramadhan, arus mudik, hingga arus balik.
Ia memastikan bahwa seluruh titik yang dinilai rawan terhadap kecelakaan di Daop 1 Jakarta telah aman. Pihaknya pun mengaku terus berupaya memaksimalkan layanan dan meningkatkan sarana dan prasarana agar nantinya bisa maksimal dalam melayani penumpang yang menggunakan kereta. (firo)