KabarTerkini

Tangsel Raih Juara Umum MTQ Tingkat Provinsi Berturut-Turut

KOTA SERANG, biem.co –  Ribuan orang dari berbagai khafilah kota/kab se-Provinsi Banten membanjiri acara Penutupan dan Penyerahan Hadiah Juara Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) ke XV tahun 2018 Tingkat Provinsi Banten, di Kawasan Pusat Pemerintahan Provinsi Banten (KP3B), Kecamatan Curug, Kota Serang, Kamis malam (19/04).

Ketua Pelaksana MTQ ke XV tahun 2018 Tingkat Provinsi Banten, Soleh Hidayat menuturkan, malam ini akan dibacakan keputusan juara umum oleh dewan hakim dan akan diberikan langsung oleh Gubernur Banten, Wahidin Halim didampingi oleh Wakil Gubernur Banten, Andhika Hazrumy.

Alhamdulillah, rangkaian acara MTQ ini secara keseluruhan berjalan dengan baik, sukses tidak ada halangan suatu apapun mulai dari pembukaan sampai acara puncak,” ucapnya.

Sebelumnya, imbuh Soleh, saya mengucapkan selamat kepada peserta yang mendapatkan juara.

“Selanjutnya akan diadakan pembinaan untuk mematangkan persiapan MTQ Nasional ke-27 yang akan digelar di Medan, Sumatera Utara, supaya Banten dapat mempertahankan juara provinsi,” tandasnya.

Kepada khafilah yang belum mendapatkan juara, kata Soleh, jangan pernah berputus asa.

“Jadikan ini bahan motivasi untuk terus belajar dan terus belajar agar bisa memperbaiki,” seru Soleh.

Setelah melalui proses penilaian oleh dewan hakim, yang berhak mendapatkan juara umum adalah khafilah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) dengan nilai 125.

“Ini merupakan juara umum yang didapatkan Kota Tangsel berturut-turut,” ujarnya.

Sementara itu, Gubernur Banten, Wahidin Halim mengungkapkan, saya sangat berterima kasih kepada panitia yang telah menyukseskan acara ini serta mengucapkan selamat kepada Kota Tangsel yang telah mendapatkan juara umum tingkat provinsi.

“Peserta yang mendapatkan juara akan terus kita bina, agar dapat mempertahankan juara umum lagi, tidak kabur kepada provinsi lain,” ujarnya saat menutup acara MTQ tingkat Provinsi Banten.

Wahidin berharap, masyarakat Banten bisa terus mengedapankan sikap sopan, santun, ramah serta jauh dari ujaran kebencian dan fitnah.

“Semoga yang menjadi juara kali ini, bisa membanggakan Provinsi Banten kembali di kancah MTQ Nasional dengan mendapatkan juara umum,” pungkasnya. (Juanda)

Editor: Andri Firmansyah

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Back to top button