KabarTerkini

Jalan di Ciracas Rusak Parah, Pengendara Minta Pemerintah Segera Turun Tangan

KOTA SERANG, biem.co – Kerusakan jalur Lingkar Selatan, Ciracas, Kota Serang, dari hari ke hari semakin parah. Di beberapa titik, tepatnya di dekat Artha Bangunan, lubang semakin besar akibat dilalui kendaraan besar. Sehingga pada saat hujan, membuat lubang penuh dengan genangan air dan hal ini tentunya membahayakan pengendara, baik roda dua maupun empat.

Yana, salah seorang pengendara motor yang sering melintas, mengaku dirinya cukup kewalahan jika harus melalui lubang yang tergenang air. “Karena kita nggak tau yang dalam yang mana. Bahkan, beberapa kali saya pernah liat pengendara motor jatuh karena salah pilih jalan,” seru Yana.

Pantauan biem.co, pada Selasa (27/03) pukul 11.40 WIB, kemacetan terjadi dari arah Graha Asri menuju ke lampu merah Brimob-Pandean. Hal ini disebabkan karena jalan yang rusak dan juga persimpangan Cikulur yang sering dilalui kendaraan tanpa adanya petugas yang berjaga.

Yana, selaku pengendara berharap pemerintah bisa segera turun tangan menyelesaikan persoalan kemacetan dan jalan rusak di Kota Serang. (gigie)

Editor: Yulia

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Back to top button