biem.co – Selama ini, tidak sedikit video-video unggahan di YouTube yang menyebarkan informasi keliru. Belum lagi soal video terkait teori konspirasi yang masih menjadi kontroversi hingga saat ini.
Mengutip The Verge, CEO YouTube Susan Wojcicki, dalam suatu panel diskusi di Austin, mengatakan bahwa pihaknya akan menambahkan informasi dari Wikipedia kepada video-video yang memuat konten tersebut untuk memberikan sudut pandang alternatif, seperti tentang pendaratan di bulan atapun terkait chemtrail. Wojcicki menuturkan, kotak teks yang disebut perusahaan sebagai ‘isyarat informasi’ ini akan muncul dalam beberapa minggu ke depan.
“Bila ada video yang terfokus pada sesuatu yang merupakan konspirasi, maka kami akan menunjukkan unit informasi pendamping dari Wikipedia yang menunjukkan tentang informasi tentang acara tersebut,” ungkapnya.
Nantinya, lanjut Wojcicki, ‘isyarat informasi’ yang ditunjukkan oleh Wojcicki ini akan muncul langsung di bawah video sebagai blok teks pendek, dengan menautkan Wikipedia sebagai informasi lebih lanjut.
Meski Wikipedia adalah sumber informasi yang tidak sempurna─bahkan kebanyakan mahasiswa dilarang mengutip dari sana─namun menurut pihaknya, Wikipedia lebih memberikan pendakatan empiris yang lebih netral untuk memahami konspirasi dari video sensasional yang muncul di YouTube. (HH)