KabarTerkini

Hadir di Alun-alun Barat Kota Serang, Jokowi Sapa Ribuan Warga

KOTA SERANG, biem.co – Tiba pukul 15.39 WIB, Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo beserta rombongan Pasukan Pengamanan Presiden (Paspamres) di Alun-alun Barat Kota Serang, Rabu (14/03). Kehadiran orang nomor satu Indonesia ini telah ditunggu-tunggu ribuan masyarakat yang hadir di acara pembagian sertfikat oleh warga sekitar maupun pelajar.

Turun dari Mobil Sedan berwarna hitam, Jokowi, sapaan akrabnya, ini mengenakan kemeja putih yang diselimuti blazer abu-abu, peci berwarna hitam, serta kain samping. Tidak langsung duduk di kursi yang telah disediakan, Jokowi berkeliling menyapa ribuan warga yang hadir dengan pengawalan ketat dari Paspampres.

Tak sedikit dari warga yang mengabadikan momen ini melalui telepon genggam, baik foto maupun video. Hiruk pikuk dari warga hadir menyerukan nama mantan Walikota Solo ini. Tidak hanya itu, warga yang duduk berada di sebelah red carpet yang di mana Jokowi melintas ini pun berebut jabat tangan. Bahkan beberapa melontarkan permintaan untuk membagi-bagikan sepeda.

Area dekat panggung pun ikut diamankan oleh Paspampres hingga pewarta berita menjalankan tugasnya di area belakang. Seperti yang terpantau biem.co, turut hadir dalam kesempatan tersebut yakni Menteri Agraria & Tata Ruang,  Badan Pertanahan Nasional (BPN) Sofyan Djalil, Wahidin Halim selaku Gubernur Provinsi Banten, dan juga Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) masing-masing Kota serta Kabupaten di Provinsi Banten. (Dion)

Editor: Yulia

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Back to top button