KabarTerkini

Serikat Mahasiswa Gerakan Indonesia-raya (SMGI) Maksimalkan Perjuangan Organisasi

Watak kerakyatan sebagai jati diri perjuangan organisasi

biem.co – Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam organisasi Serikat Mahasiswa Gerakan Indonesia-raya Dewan Pimpinan Kampus Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin (SMGI DPK UIN) Banten menggelar rapat kerja (Raker) dan upgarding, berlokasi di Anyer, Minggu (25/2), dengan mengusung tema ‘Memperkuat Semangat Kader untuk Memperpanjang  Barisan Perjuangan”.

Tujuan dilaksanakannya acara ini untuk memaksimalkan program perjuangan organisasi agar perosesnya bisa terlaksana dengan baik.

Ketua umum SMGI DPK UIN SMH Banten, Rifqi Aulya mengungkapkan, yang membedakan program dari tahun ke tahun yakni kembali lagi pada hasil evaluasinya.

“Karena evaluasi ini menyeluruh tidak hanya kondisi kerja organisasi, tetapi juga kondisi externalnya semisal kondisi situasi nasional (sitnas) dan situasi lokal (sitlok) daerah Banten,” ucap mahasiswa semester 6, jurusan Ilmu Hadist ini.

“Untuk menjadikan tolak ukur keberhasilan  dalam membangun organisasi mahasiswa yang berbasis massa dan kader tentunya kuantitas serta kualitas yang bisa di jadikan ukuran, misalkan kuantitas; terjadi penambahan kampus basis SMGI di Kota Serang tidak hanya di UIN Banten tapi juga di Untirta dan Universitas Bina Bangsa. Sedangkan tolak ukur kualitas gerakannya, menurut kami melihat dari keterlibatan SMGI dalam perjuangan rakyat dilontarkan  dalam isu penolakan penambangan pasir  reklamasi,” ungkapnya.

Banyak yang akan kami perbaiki pasca raker ini, lanjutnya, agar bisa lebih objektif yang dikembangkan tentunya basis pengorganisasian dan advokasi rakyat. “Karena masih banyak isu-isu kerakyatan yang belum disentuh” katanya.

Rifqi berharap, SMGI menjadi organisasi yang maju, besar dan baik, secara kualitas serta kuantitas dengan tetap menjadikan watak kerakyatan sebagai jati diri perjuangan organisasi. (Juanda/Dion)

Editor: Redaksi

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Back to top button