KabarTerkini

‘Kolamkita’ Platform Budidaya Ikan Air Tawar Karya Mahasiswa UGM yang Mendunia

biem.co – Berangkat dari keprihatinan terhadap permasalahan yang terjadi di masyarakat tentang ihwal budidaya ikan. Di mana, tidak sedikit masyarakat yang berkeinginan untuk membudidayakan ikan, namun masih kebingungan dalam proses pencarian lahan, perawatan, dan penjualan pasca panen karena minim pengetahuan.

Menjawab persoalan tersebut, Tim mahasiswa Universitas Gadjah Mada (UGM) mengembangkan platform bernama Kolamkita.com. Mereka adalah Sahala Wahyu Wardana dan Ema Nur Afifah dari Fakultas MIPA dan Kharirotul Suhaila dan Rasyidin Caniago dari Fakultas Pertanian.

Dilansir dari ugm.ac.id, Kolamkita.com dikembangkan dengan menggunakan teknologi modern aquaculture, berfungsi untuk meningkatkan produksi di sektor budidaya ikan air tawar di Indonesia.

“Kami membuat Kolamkita.com karena melihat banyak persoalan dalam budidaya ikan,” seru Suhaila.

Palform tersebut memiliki tiga layanan utama, yakni menyediakan informasi budidaya ikan yang valid dan terkini, menyediakan kebutuhan dan paket budidaya ikan, serta menyediakan jasa pemasaran ikan pasca panen.

“Jadi dalam platform ini kita menyediakan seluruh kebutuhan budidaya ikan mulai dari informasi budidaya, konstruksi kolam, benih ikan, pakan, hingga pasar untuk menjual produk hasil budidaya,” papar Suhaila.

Atas usahanya tersebut, mereka berhasil meraih penghargaan Internasional berupa medali emas dan penghargaan khusus dari Polandia di Thailand Inventor’s Day pada 6 Februari 2018 di Bangkok, Thailand dalam Bangkok International Intellectual Property, Invention, Innovation, and Technology Exposition (IPITEX).

Saat ini, kata Suhaila Kolamkita.com masih dalam tahap pengembangan dan akan segera dirilis pada pertengahan tahun 2018. (Afis)

Editor: Redaksi

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Back to top button