KABUPATEN SERANG, biem.co – Pengelolaan sampah hingga pertengahan Januari ini masih belum maksimal, bahkan Dinas Lingkungan Hidup berencana akan mengambil alih kembali. Pasalnya, pihak kecamatan yang diberikan kewenangan mengelola sampah masih gagap, sehingga sampah yang harus diangkut setiap hari menjadi menumpuk di bahu jalan.
Belum lama ini penumpukan sampah juga dikeluhkan oleh warga, seperti yang terjadi di Kecamatan Kramatwatu. Sejak dua pekan terakhir diserahkan ke kecamatan, pengelolaan sampah masih amburadul, imbasnya sampah menjadi tak terangkut.
Kepala Bidang Persampahan dan Pertamanan, Asep Herdiana mengaku, sejak dialihkan kewenangannya ke kecamatan, banyak titik jalan yang dipenuhi sampah, karena memang kecamatan belum siap mengelola sampah. Adanya perubahan jalur pengambilan sampah pun membuat pihaknya kewalahan, sehingga berimbas pada penumpukan sampah yang tidak semua terangkut.
Dikatakan Asep, tidak menutup kemungkinan bahwa ke depan pengelolaan sampah akan kembali dialihkan ke Dinas Lingkungan Hidup. Namun pihaknya tetap membantu kecamatan yang mempunyai tanggung jawab untuk mengelola sampah, di mana tujuh kecamatan yang diberikan kewenangan mengelola sampah yaitu Anyer, Cinangka, Kramatwatu, Ciruas, Kragilan, Kibin, Cikande.
Namun, karena kecamatan belum optimal dalam mengelola sampah, pengelolaan sementara masih dikendalikan oleh Dinas Lingkungan Hidup. Untuk payung hukum pelimpahan kewenangan pengelolaan sampah ke kecamatan sendiri masih dalam proses, selain belum siap mengelola juga masih terganjal payung hukum. (firo)