HiburanKomunitas

Isbanban Foundation 2018: Ciptakan Organisasi Berdampak dan Berkelanjutan

BOGOR, biem.co — Manajemen Isbanban Foundation melaksanakan rapat perdana di Villa Kampung Air Cilember 13-14 Januari 2018. Kegiatan tersebut dihadiri oleh seluruh divisi, yaitu Managing Director, Program Director, Human Resource Departement, Public Relation, Marketing, IT, Sekretaris,  Finance, dan Project Officer tujuh desa binaan Isbanban.

Adapun yang dibahas dalam rapat tersebut yakni penyusunan agenda kegiatan dan perancangan anggaran untuk tahun 2018. Rapat tersebut bertujuan untuk meningkatkan kualitas dari setiap kegiatan yang dilakukan Isbanban Foundation, penguatan koordinasi antar divisi, dan pemaksimalan dana yang akan dialokasikan sesuai target yang telah disusun dalam agenda.

“Harapannya setelah ini, kita lebih punya format yang jelas mengenai standar manajemen Istana Belajar Anak Banten. Program yang lebih matang sehingga lebih memberikan dampak baik yang berkelanjutan bagi adik-adik Yayasan Istana Belajar Anak Banten serta relawan pengajarnya,” ujar Enung Khoeriyah selaku HRD Isbanban Foundation.

Diharapkan dengan perencanaan yang jelas dan terarah, lanjut Enung, setiap kegiatan yang dilaksanakan Isbanban Foundation dapat memberikan dampak positif dan berkelanjutan agar terciptanya akses pendidikan yang lebih baik di Banten.

“Lebih ada rencana strategis yang matang, penguatan tim, dan fokus untuk mencapai target tahun 2018,” ucap Panji Aziz, Managing Director Isbanban Foundation.

Panji juga menambahkan, bahwa visi jangka panjang Isbanban Foundation penting untuk dimengerti dan disepakati bersama sehingga fokus pengembangan dari masing-masing divisi menjadi terarah, selaras, dan menuju titik yang sama. Selain itu, Panji mengatakan bahwa Isbanban Foundation juga akan masuk ke ranah social enterprise.

“Isbanban sedang mengembangkan Care Institute dan Care Store sebagai unit bisnis yang akan menopang sustainability organisasi ke depannya,” imbuhnya. (red)

Editor: Yulia

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Back to top button