ReviewUlasan Produk

Shopback; Belanja Online Dapat Cashback, Mau?

biem.co – Didirikan pada tahun 2014, ShopBack adalah startup portal e-commerce dari Singapura yang memanfaatkan program komisi/cashback. Hal ini memungkinkan pembeli online untuk mengambil kembali sebagian uang mereka ketika mereka membeli produk di e-commerce.

Aplikasi ini tersedia secara gratis dan bisa kamu download di Google Play untuk platform android dan App Store untuk platform IOS.

Ada platform lain? Segeralah ganti hape ya, sobat biem :)

SHOPBACK PARTNER

Cukup banyak e-commerce indonesia yang bekerjasama dengan perusahaan asal Singapore ini, sehingga tidak mengganggu dan merubah kebiasaan berbelanja daring  di toko online favoritmu!

Mulai dari Tokopedia, Lazada, Blibli, Elevenia, JD.id, Orami, Booking.com, Tiket.com, Matahari Mall, Fave & berrybenka. Semua cachback mulai dari 5% sampai 10 % setiap harinya.

Shopback partners

CARA KERJA SHOPBACK

Cara kerja aplikasi ini sangat mudah sekali, bahkan pemula sekalipun bisa, walaupun terkadang ada saja kesulitan saat pendaftaran, loading sedikit lama itu biasa untuk akses pertama kali. Biem menyarankan cek dulu sisa quota kamu ya Sob, dan jika sisa kuota tertulis “0” maka percaya dan yakinlah bahwa Sobat biem sedang dalam kondisi fakir kuota, jadi pastikan sobat biem punya kuota yang mencukupi ya!

Cara kerja Shopback

Yuk! Ikuti langkah-langkah berikut:

  • Install Aplikasi

Ya, ini penting Sobat biem, pastikan aplikasi sudah terinstal di hapemu ya.

  • Daftar / Masuk Aplikasi Shopback disini !

Pastikan data yang kamu masukan sesuai dengan identitasmu/akun BANK-mu (ini penting, untuk penarikan dana).

  • Pilih Toko Online Favoritmu

Misal : Klik LAZADA, Klik Beli Sekarang  (kamu akan dialihkan ke situs Lazada) dan sekarang belanjalah seperti biasa.

  • Selesai

Setelah melakukan pembayaran order maka cashback secara otomatis masuk saldo di akun Shopback-mu (Penarikan dana minimal IDR. 100.000)

Menu yang terdapat pada Shopback

 CHECK SALDO CASHBACK

Setelah kamu melakukan pembayaran dan telah mendapatkan verifikasi pesanan dari admin e-coomerce pilihanmu maka beberapa saat setelahnya kamu akan menerima email notifikasi bahwa saldo telah bertambah.

Jadi kamu bisa langsung klik tautan yg ada pada email dan secara otomatis kamu dialihkan ke akun Shopbackmu dan di sana kamu bisa melihat riwayat cachsback secara rinci.

PENARIKAN DANA MUDAH

Saldo cashback akan bertambah ketika kamu telah sukses melakukan pembayaran pada toko online pilihanmu, sedangkan untuk pencairan dana dapat dilakukan apabila akumulasi cashback pada akunmu telah mencapai nilai minimum yaitu IDR.100,000,-.

Penarikan dana bisa langsung ditransfer ke rekening BANK seperti Mandiri, CIMB, BRI, BNI, BCA dll. Dengan catatan kamu melengkapi data pada akun Shopbackmu.

Bank rekanan Shopback

Mudah Kan, Sobat biem! Selamat berbelanja! (AR)

Editor: Jalaludin Ega

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Back to top button