KABUPATEN SERANG, biem.co – Agar pembangunan fisik berjalan maksimal, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Serang mendesak dan meminta pemerintah daerah untuk melakukan lelang proyek lebih awal. Hal itu dilakukan untuk mengantisipasi molornya lelang proyek yang bisa menghambat pembangunan.
Ketua Komisi IV, Ahmad Zaeni mengatakan, pihaknya telah meminta pada eksekutif, akhir Januari atau awal Februari tahun ini sudah harus ada pengerjaan. Jika ada lelang proyek harus sudah ada pemenangnya, agar lebih cepat mengingat proyek lelang dapat memakan waktu yang lama bahkan bisa gagal lelang.
Dijelaskan Zaeni, jika pengumuman pemenang bisa dilakukan awal tahun, maka proyek yang dilelang bisa dikerjakan lebih cepat. Sebaliknya, jika proyek molor bahkan gagal lelang dipastikan akan menghambat pembangunan. Hal ini berkaca dari tahun lalu di mana banyak yang gagal lelang dengan alasan masa transisi dan itu menghambat.
Zaeni mengatakan, jika itu dilakukan lebih cepat, untuk pengawasan pun dewan memiliki waktu yang longgar untuk mengecek proyek yang ada, supaya proyek yang dihasilkan berkualitas. (firo)