KabarTerkini

Hebat! 3 Anak Muda Kota Serang Jadi Delegasi Pertukaran Pemuda Antar Negara 2017

KOTA SERANG, biem.coKota Serang kembali berbangga, pasalnya tiga pemuda cemerlangnya telah berhasil lolos pada program Pertukaran Pemuda Antar Negara (PPAN) 2017. Mereka adalah Mochammad Dimas Andra Saputra yang terpilih lewat program Australia-Indonesia Youth Exchange Program (AIYEP), Archi Cherrya Oktiandini lewat program Ship for Southeast Asian and Japan (SSEAYP), dan Azzahra Mustika Herlambang yang menjadi delegasi lewat program Indonesia-Canada Youth Exchange Program (ICYEP).

PPAN sendiri merupakan program tahunan hasil kerjasama antar Pemerintah Republik Indonesia dengan negara-negara sahabat yang dilaksanakan melalui Kementerian Negara Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) dengan mengirimkan duta-duta terbaik Indonesia di berbagai program pertukaran.

Sebelum dinyatakan berhasil, ketiga pemuda ini harus melewati proses seleksi yang cukup panjang. Proses awal adalah para peserta melakukan pendaftaran di kota/kabupaten masing-masing di Provinsi Banten, kemudian dilakukan seleksi dengan beberapa rangkaian tes, seperti: kebudayaan, pengetahuan umum, bahasa, tes tulis seputar Provinsi Banten dengan menggunakan Bahasa Serang, serta culture performance.

Setelah itu, dipilih lima besar dari masing-masing kota/kabupaten sehingga berjumlah total sebanyak 40 peserta untuk kemudian dilakukan kembali seleksi sehingga menghasilkan lima orang perwakilan Provinsi Banten. Tiga orang delegasi berasal dari Kota Serang, dan dua peserta lainnya berasal dari Kabupaten Lebak dan Kabupaten Tangerang.

Diketahui, setiap program dari PPAN ini memiliki masing-masing durasi. Untuk AIYEP Aakan dilaksanakan selama empat bulan, sementara SSEAYP akan berlangsung selama dua bulan, dan ICYEP selama enam bulan.

Dimas mengatakan, usai mengikuti PPAN nanti, mereka bertiga bersama dua alumni PPAN Kota Serang lainnya berharap akan bisa menjalankan post program yang sudah mulai direncanakan yaitu berupa SHARES (Serang for Health Resources, Education, and Sanitation).

“Semoga program ini bisa terealisasi,” harap ketiganya saat berkunjung ke biem.co baru-baru ini.

Ke depan, tambah Dimas, mereka juga akan gencar melakukan sosialisasi dan memberikan informasi terkait PPAN. Salah satunya lewat boosting di sosial media, mengingat sebelumnya ia merasa kurang adanya publikasi juga dari Dispora sendiri. Hal ini dilakukan untuk menarik anak muda agar bisa mengikuti jejak mereka.

“Alumni aja bisa nyari kita, nah, kita juga harus bisa cari generasi selanjutnya,” ungkapnya.

Diperkirakan keberangkatan ketiga delegasi ini akan dilakukan pada bulan Oktober mendatang. (HH)


Berita Terkait :

Nakisul Ulum: Pesantren Barometer Pendidikan Indonesia
Masih Punya Masalah dengan Bau Kaki, Atasi Segera Pakai Tips Ini!
Resep Kelungkung Bandeng, Nikmat Tanpa Harus Repot dan Menunggu Lama
Kolom Boyke Pribadi: Pelayanan Publik

Editor: Andri Firmansyah

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button