KABUPATEN SERANG, biem.co – Serangan hama di wilayah Kabupaten Serang dikeluhkan petani. Pasalnya Hama Wereng Batang Coklat (WBC) menyerang sebagian tanaman padi. Akibatnya adalah petani merugi karena produktivitas padi menurun dan terancam gagal panen.
Salah seorang petani di Desa Kramatwatu, Kecamatan Kramatwatu, Kabupaten Serang, Mundiri mengatakan, serangan hama wereng hampir merata pada tanaman padi. Lahan persawahan miliknya pun terkena serangan hama yang sudah terjadi dalam satu bulan ini.
“Hama Wereng menyerang tanaman padi dalam hitungan jam dan membuat tanaman padi terserang. Akibat serangan dipastikan terancam gagal panen dan merugi, sebab biaya bibit dan operasional tidak sebanding dengan hasilnya,” ujar Mundiri, Rabu (26/7).
Diharapkan bantuan pemerintah untuk menanggulangi tanaman padi yang terkena serangan hama.
Sebelumnya dinas pertanian telah menyiagakan posko penanggulangan terkait lahan persawahan yang terserang Hama Wereng Batang Coklat. Pihaknya juga menyediakan bantuan untuk petani. (firo)