KABUPATEN SERANG, biem.co – Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang, Hatib Nawawi mengatakan, untuk jalur mudik di Kabupaten Serang yang akan dilalui pemudik diklaim aman dan lancar.
Ada beberapa jalur yang dilintasi pemudik, terutama dari wilayah Jakarta melalui daerah Cikande, Merak, Kramatwatu, Serang, dan Pandeglang. Jalur tersebut aman dilalui dan dinilai tidak ada kerusakan parah.
“Kalaupun ada jalan yang masih rusak bukan kewenangan pihaknya, melainkan provinsi dan pusat. Pasalnya jalan yang ada di Kabupaten Serang sebagian besar juga jalan provinsi dan nasional, dan kerusakan jalan pun dinilai tidak terlalu parah,” ujar Hatib.
Pihaknya juga sudah mengupayakan maksimal untuk jalur mudik pada lebaran tahun ini akan nyaman dilalui. Ada jalan rusak namun tidak ada rusak yang berat, sehingga masih bisa dilalui. (firo)