PeluangTerkini

Unsera Vaganza 2017, Wadah untuk Berkarya, Berbudaya, dan Nasionalis, Yuk Ikutan!

KOTA SERANG, biem.co — Unsera Vaganza adalah event rutin terbesar yang dihelat oleh kampus Universitas Serang Raya (Unsera) setahun sekali.

Kali ini, Unsera Vaganza 2017 mengusung tema “Berkarya, Berbudaya, dan Nasionalis”. Tema ini dipilih berdasarkan kondisi yang terjadi di Indonesia saat ini, di mana terjadi krisis nasionalis dan efek globalisasi yang semakin gencar. Adapun pelaksanaan Unsera Vaganza 2017 ini akan dilaksanakan pada tanggal 26-27 April 2017. 

Dalam perhelatan Unsera Vaganza 2017 kali ini akan digelar berbagai macam lomba permainan tradisional yang terbuka untuk umum, yaitu Rampak Bedug, Debus, Tari Tradisional, Musikalisasi Puisi, Parade Band, dan Parade Budaya.

Tidak hanya itu, Unsera Vaganza 2017 akan dimeriahkan oleh HUT Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Pengembangan Olahraga (PO) Unsera yang sedang menyelenggarakan perlombaan tingkat SMA sederajat se-Provinsi Banten, di antara mata lombanya adalah Mural Competition, Car Meet Up, Car Competition, dan Games Car.

Selain perlombaan, event Unsera Vaganza 2017 juga akan melaksanakan pelatihan dan seminar pendidikan, yaitu Workshop Start-Up Manifestasi Bisnis dari Fakultas Teknologi Informasi berlaku untuk umum, Lomba Cipta Karya tingkat mahasiswa se-Unsera, Seminar Kebangsaan dari Fakultas Teknik berlaku untuk umum, Lomba Ketangkasan Baris-berbaris (LKBB)  tingkat SMA sederajat se-Provinsi Banten, dan Ranking 1 tingkat SMA sederajat se- Provinsi Banten.

Rangkaian Unsera Vaganza 2017 akan semakin meriah dengan menghadirkan guest star ber-genre Pop Ska, dan Rock.

Nah, untuk formulir dan persyaratan lomba di atas sudah tersedia dan dapat di download langsung DI SINI.

Sahabat biem, budaya kita merupakan tanggung jawab kita bersama, karenanya jika bukan kita yang melestarikannya, siapa lagi? Unsera Vaganza 2017 salah satu event untuk melestarikan budaya kita. (red)

Editor: Andri Firmansyah

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button