KabarTerkini

Bazar Budaya HUT Kabupaten Pandeglang

KABUPATEN PANDEGLANG, biem.co – Dalam rangkaian kegiatan HUT Kabupaten Pandeglang ke–143 selain Pawai Budaya Nusantara, Bazar Budaya pula tidak kalah mencuri perhatian masyarakat. Bazar Budaya ini berlokasi di lapangan basket alun–alun Pandeglang, dimulai dari 1 – 3 April 2017.

Terdapat 10 stand dalam bazar budaya ini, salah satunya stand Kesatuan Adat Banten Kidul. Namun tidak hanya memamerkan kerajinan khas budaya daerah, terdapat pula hasil UMKM pemuda dan ibu–ibu Kabupaten Pandeglang. Mulai dari penganan khas, sampai berbagai macam sepatu dan tas hasil karya masyarakat.

Baca juga: Semarak Pandeglang Culture Festival

Sunarya, Kepala Bagian Kepemerintahan Kasepuhan Cicarucub mengungkapkan: “Banten kaya akan adat budaya. Lebak sendiri memiliki 522 kasepuhan, dimana kasepuhan tersebut tersebar di penjuru Lebak dan terdiri dari ratusan ribu jiwa. Kasepuhan sendiri ialah komunitas adat yang memiliki nilai – nilai dan peraturan sendiri, untuk itu perlu ada jembatan dan negosiasi antara kasepuhan dan pemerintah, agar bisa berkolaborasi untuk mencapai tujuan NKRI”, ungkapnya.

Tidak kalah menarik perhatian adalah stand Badan Pelestarian Cagar Budaya (BPCB). Di stand ini ditampilkan berbagai motif batik daerah, foto–foto cagar budaya dan peninggalan sejarah serta video–video cagar budaya. Dan setiap pengunjung diberikan cendramata berupa gantungan kunci dan buku.

Rosyadi selaku peneliti di BPCB Jawa barat menyatakan sangat mengapresiasi Bazar Budaya ini. “Kami sangat mengapresiasi kegiatan ini, karena kami dapat memberikan informasi secara langsung kepada masyarakat, sehingga kami berharap pemerintah dan masyarakat berkolaborasi untuk bersama-sama menjaga dan melestarikan cagar budaya serta kearifan local”, pungkasnya. (resti)

Editor: Esih Yuliasari

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button