KabarTerkini

Masih Ada Warga yang Belum Tahu Pilgub Banten, Kenapa?

KABUPATEN SERANG, biem.co — Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak untuk pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Banten 2017 mendatang masih belum diketahui oleh warga kapan pelaksanaannya, bahkan warga pun belum mengetahui siapa pasangan calon yang maju dalam Pilgub Banten.

Padahal, berbagai tahapan sosialisasi hingga kampanye Pilkada Banten sudah dihelat oleh Komisi Pemilihan Umum Provinsi Banten sejak Oktober lalu, namun nampaknya hal tersebut tidak membuat warga mengetahui paslon yang maju, bahkan visi misi dari pasangan calon pun tak diketahui oleh warga.

Diketahui, pelaksanaan Pilgub Banten akan diselenggarakan pada 15 Februari 2017 mendatang.

Seperti warga di Desa Plawad, Kecamatan Ciruas, Kabupaten Serang, mereka mengaku tidak terlalu tahu atas paslon yang maju, baik pasangan Wahidin Halim-Andika Hazrumy maupun pasangan Rano Karno-Embay Mulya Syarief, bahkan warga tidak begitu mengenalnya.

Hal tersebut diindaksi dari sosialisasi yang dinilai masih minim, sehingga masih terdapat warga yang belum tahu kapan Pilkada Banten akan dilaksanakan, meski begitu, warga berharap Pilgub Banten dapat menghasilkan pemimpin yang mau merubah dan membangun Banten ke arah yang lebih baik. (firo/andri)

Editor: Andri Firmansyah

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button