KABUPATEN SERANG, biem.co — Alat Peraga Kampanye (APK) yang diserahkan dan dipasang oleh pihak penyelenggara di sejumlah titik yang ditentukan sudah mulai banyak yang rusak, di mana kerusakan APK tersebut terlihat di sejumlah titik seperti di daerah Ciruas, mulai dari tali yang dipasang copot atau penyanggah untuk baliho patah.
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Serang mengaku, sudah maksimal dalam pemasangan APK, namun tidak dipungkiri jika sudah banyak yang rusak, sesuai dengan hasil monitoring juga banyak APK yang rusak dan hilang, namun belum bisa dipastikan berapa,” jelas Komisioner KPU Kabupaten Serang, Idrus, Senin (28/11/2016).
Ditambahkan Idrus, kerusakan APK kini sudah menjadi tanggungjawab pasangan calon, mengingat sebelumnya telah disepakati bahwa kerusakan atau kehilangan APK merupakan hak penuh paslon untuk menggantinya, namun demikian KPU akan tetap menginventarisir dan memonitoring APK yang dipasang.
“Kepada paslon agar dapat menjaga dan memantau serta memelihara APK yang sudah dipasang KPU, mengingat kondisi cuaca yang tidak menentu yang bisa saja merusak APK yang sudah dipasang,” pungkasnya. (firo/andri)