KABUPATEN SERANG, biem.co – Perusahaan Daerah (PD) Badan Perkreditan Rakyat (BPR) Serang yang merupakan BUMD Pemda Serang, memberikan bantuan pinjaman permodalan kepada sekitar 230 Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), yang ada di Kabupaten Serang. Pemberian bantuan pinjaman modal ini dilakukan untuk mendorong agar UMKM yang ada dapat terbantu dari segi permodalan.
Menurut Direktur Pemasaran BPR Serang, Teguh Iman Darmawan, untuk UMKM, BPR telah mengeluarkan sekitar 14 miliar dalam bentuk pinjaman ringan kepada UMKM yang ada di Kabupaten Serang. Walau mendapat kemudahan kredit tanpa agunan, pihak BPR tetap melakukan survey dalam proses seleksinya, dengan tujuan memastikan kebenaran UMKM itu ada dan beroperasi.
Menanggapi hal itu, Ketua Forum UMKM Kabupaten Serang, Babay Suhendri mengaku senang. Namun perbandingan jumlah yang diberikan untuk UMKM masih jauh dari cukup. Menurut data, UMKM di Kabupaten Serang mencapai 20 ribu, tetapi yang dibantu dengan pinjaman oleh BPR baru sekitar 230 UMKM.
Diharapkan Babay, nantinya ini bisa menjadi stimulan agar pemerintah daerah dapat lebih memperhatikan UMKM yang ada di wilayahnya, mengingat jumlah UMKM yang ada mencapai 20 ribu UMKM. (firo)