Gadget

Resmi Rilis, Apa Kelebihan Android 7.0 Nougat?

 

biem.co – Sejak versi preview pertamanya dirilis pada bulan Maret lalu, Android N memang menjalani fase penggemblengan yang cukup panjang. Total, ada lima versi developer yang diluncurkan setiap satu bulan. Terakhir, preview kelima dilepas pada buli Juli, di mana Android N telah matang dan siap menjalani debut.

 

Rasa penasaran sejumlah pengguna Android akhirnya terbayarkan pada 22 Agustus 2016 kemarin. Pasalnya, Google secara resmi mendistribusikan sistem operasi Android terbarunya, 7.0 Nougat.

 

Tentunya dengan hadirnya versi terbaru, terdapat sejumlah fitur baru yang belum ada pada versi Android sebelumnya. Dalam tulisannya, Google memperkirakan ada 250 fitur baru yang diboyong oleh Android 7.0 Nougat. Berikut adalah ulasan beberapa fitur terpenting yang dikelompokkan dalam lima kategori.

 

1. Personal: Android Nougat menghadirkan 72 emoji baru, Quick Setting, dan dukungan multi locale dengan kemampuan menganalisa penyesuaian bahasa pengguna.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

72 emoji baru pada Android Nougat via net

2. Produktivitas: OS dapat menjalankan dua aplikasi secara berdampingan, fitur Direct Reply untuk menjawab pesan dari jendela notifikasi, Quick Switch untuk berpindah dari beberapa aplikasi dengan dua kali tap.

3. Efisien: Pengembang melakukan peningkatan fitur Doze yang ditujukan untuk menghemat lebih banyak daya saat digunakan.

4. Grafis: Android Nougat juga memanjakan penggemar game dengan menghadirkan dukungan Vulkan, grafis generasi baru yang ditenagai multi core serta dukungan Daydream untuk dukungan virtual reality.

5. Keamanan: Beberapa hal penting yang ditujukan untuk melindungi pengguna, antara lain fitur instalasi update di latar belakang, enkripsi berkas yang lebih pintar, dan Direct Boot yang melindungi aplikasi, bahkan saat perangkat dalam kondisi terkunci.

 

Adapun perangkat yang dipastikan mendapatkan jatah lebih dulu, antara lain Nexus 6, Nexus 5X, Nexus 6P, Nexus 9, Nexus Player, Pixel C, dan ponsel keluaran General Mobile 4G (Android One).

 

Apakah smartphone kamu termasuk, sobat, biem.co? (red) 


Dikutip dari berbagi sumber

Editor:

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button