KabarTerkini

169 PNS Akan Masuki Masa Pensiun, Wakil Bupati Serang Isyaratkan Mutasi Pejabat

 

KABUPATEN SERANG, biem.co – Banyaknya Pegawai Negeri Sipil yang memasuki masa pensiun, membuat wakil bupati mengisyaratkan mutasi para pejabat di lingkungan Pemkab Serang dalam waktu dekat, mengingat banyak jabatan yang mengalami kekosongan. Perlu diketahui, untuk tahun ini saja ada 169 PNS yang akan memasuki pensiun.

 

Wakil Bupati Serang, Pandji Tirtayasa mengatakan telah melakukan penilaian terhadap pejabat yang akan ditempatkan di seluruh SKPD dan bagian terkait, dimana bupati, wakil bupati membutuhkan PNS yang pintar dan tidak asal menempati seorang pejabat disalah satu jabatan.

 

Menurutnya, mutasi segera bergerak, pihaknya saat ini tengah menilai para PNS yang akan dibutuhkan pikiran dan kemampuannya, terutama PNS yang mempunyai kapasitas dan kapabiitas serta cerdas.

 

Pelaksanaan mutasi akan dibarengkan dengan pelantikan pejabat hasil lelang beberapa waktu lalu, namun untuk jadwalnya sendiri masih belum pasti, mengingat itu semua keputusannya ada di bupati Serang sebagai kepala daerah. (firo)

Editor:

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button