KABUPATEN SERANG, biem.co – Jalan nasional yang berada di Kabupaten Serang terutama jalur alternatif arus mudik dari Jakarta menuju Pelabuhan Merak, dan jalur mudik ke Banten Selatan, dipastikan akan mengalami kemacetan akibat dihadang pasar tumpah saat musim mudik lebaran, yang tinggal sepekan lagi.
Jalur mudik dipastikan macet, di mana pasar tumpah menyebabkan penyempitan badan jalan, karena para pedagang menggunakan jalan sebagai tempat jualan dan parkir kendaraan.
Kepala Dishubkominfo Kabupaten Serang, Hedi Tahap mengatakan, di Kabupaten Serang ada tiga titik pasar tumpah yang menghadang pemudik, baik yang akan ke Merak maupun ke Banten Selatan, seperti pasar tumpah di Ciruas, Kragilan, dan Baros.
Meski demikian, pihaknya sudah menyiagakan petugas, untuk mengurai kemacetan saat arus mudik lebaran nanti.
Selain itu, ditambahkan Hedi, pihaknya juga siap menyambut lebaran dengan mendirikan beberapa posko mudik, pemasangan CCTV, dan pemasangan petunjuk arah, agar nantinya pemudik bisa pulang kampung dengan lancar. (firo)