KabarTerkini

Ribuan Warga Serang Serbu Pengadilan Negeri Serang, Satu Warga Jatuh Pingsan

 

KABUPATEN SERANG, biem.co – Sejak Jumat (3/6/2016) pagi, ribuan warga yang terjaring operasi patuh kalimaya di wilayah hukum Polres Serang dan Polres Cilegon memadati kantor Pengadilan Negeri Serang, Banten. Membludaknya pengunjung sidang tilang di ruangan menyebabkan salah satu pengunjung jatuh pingsan, karena tidak kuatnya menahan kondisi panas dan antrian.  

 

Mereka harus berdesakan hingga keluar ruangan sidang dan antri hingga berjam-jam, untuk bisa membayar denda dan mengambil  STNK maupun SIM yang dijadikan jaminan. Selain di ruangan, area parkir di jalan raya penuh kendaraan sepeda motor sehingga mengakibatkan kemacetan.

 

Pihak Pengadilan Negeri Serang menyediakan dua ruang sidang, yang diperuntukan untuk melaksanakan proses sidang tilang. Banyak nya warga yang hendak membayar denda tilang mengakibatkan dua ruang sidang yang disediakan tersebut tidak bisa menampung warga yang akan menjalani sidang.

 

Dalam sidang kali ini, jumlah pelanggar lalu lintas yang mengikuti persidangan sekitar 4.000 pelanggar. Jumlah terbanyak berasal dari Polres Serang yang berjumlah sekitar 3.000 pelanggar. (firo) 

Editor:

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button