KabarTerkini

Siswa MTsN 3 Pandeglang Laksanakan UN dengan Penuh Percaya Diri

 

CIBALIUNG, biem.co Sebanyak 274 pelajar MTsN 3 Pandeglang mengikuti Ujian Nasional (UN) tahun ini. UN tahun ini masih dikerjakan dengan menggunakan Lembar Jawaban Ujian Nasional (LJUN) alias tidak menggunakan sistem komputerisasi.

 

Kepala MTsN 3 Pandeglang, Anang Sahroni mengatakan, UN kali ini berjalan dengan lancar tanpa ada kendala.

 

“Alhamdulillah, UN kali ini berjalan dengan lancar, tanpa ada kendala yang menghambat. Hal ini karena panitia sudah menjalankan tahapan-tahapan dengan baik, sehingga siswa bisa mendapatkan informasi dengan jelas. Adapun mata pelajaran yang di UNkan ada empat, yaitu Bahasa Indonesia, Matematika, Bahasa Inggris, dan terakhir IPA,” katanya.

 

Anang mengungkapkan, strategi yang dipersiapkan agar siswanya lulus dalam UN yaitu dengan memprediksi soal-soal yang akan muncul melalui bank soal.

 

“Strateginya kita mempelajari soal-soal UN yang lalu. Anak juga sudah memprediksi soal-soal UN yang akan muncul melalui bank soal,” ungkapnya.

 

Sementara di lain tempat, Fahman Falahudin siswa kelas IX C sebagai salah satu peserta UN, mengungkapkan bahwa ia melaksanakan ujian nasional dengan penuh percaya diri karena telah dibekali oleh pihak sekolah, mulai dari kelas VII hingga kelas IX.

 

“Alhamdulillah, saya senang dan penuh percaya diri dalam melaksanakan UN. Kalau menegangkan, ya sedikit, kita juga telah dibekali oleh pihak sekolah dari kelas VII hingga kelas IX. Kemudian, persiapan dalam menghadapi ujian nasional kali ini yaitu dengan menjaga kesehatan, mental, belajar di rumah dan di sekolah, serta mengurangi waktu bermain,” ceritanya. 


Dilaporkan oleh Riska Yuliani dan Siti Romlah, jurnalis muda MAN 4 Pandeglang, Banten.

Editor:

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button