KOTA SERANG, biem.co – 13 orang dari total jumlah 172 dewan hakim yang menjadi tim penilai Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) ke-XIII Provinsi Banten, disarankan petugas kesehatan untuk beristirahat total dari kegiatan itu, lantaran sakit akibat faktor usia.
"Sejak kemarin dan hari ini ada 10 orang laki-laki dan tiga orang perempuan, rata-rata sakitnya karena usia yang sudah tidak muda lagi," kata Petugas Posko Kesehatan Utama MTQ ke-XIII Provinsi Banten, Aa Rohmayadi, Jumat (8/4/2016).
Menurutnya, keluhan yang dirasakan pasien meliputi gula darah, kolesterol, dan darah tinggi, yang bisa kambuh saat tubuh kelelahan.
"Disarankan untuk istirahat total. Jadi jangan terlalu banyak beraktivitas dulu sampai pulih," katanya.
Ia menjelaskan, di dalam posko kesehatan MTQ sendiri, selain obat-obatan juga tersedia alat check gula darah, kolesterol, dan asam urat.
"Kalau kami belum bisa menangani, sesuai arahan panitia dirujuk ke puskesmas Kota Serang. Bila lebih gawat dirujuk ke rumah sakit Sari Asih atau Dr. Drajat Prawiranegara," ujarnya.
Diketahui, MTQ kali ini dibuka tadi malam oleh Menteri Agama. Perlombaan qori dan qoriah antar kabupaten dan kota di Banten itu berlangsung sejak 7 hingga 11 April, di Kota Serang sebagai tuan rumahnya. (rizki)