Kabar

Cinderamata Khas Banten Sulit Didapat, Ketua DPRD: Saya Dikritik Masyarakat

 

KOTA SERANG, biem.co — Ketua DPRD Banten Asep Rahmatullah mengaku mendapat sejumlah keluhan dari para wisatawan yang kesulitan mencari lokasi cinderamata, di lokasi wisata di Banten.

"Saya mendapat kritikan dari masyarakat, bagaimana mereka menemukan cinderamata yang khas Banten. Saat ini saya akui sulit menemukan tempat berbelanjanya, terlebih macamnya pun terbatas," kata Asep Rahmatullah ditemui di ruang kerjanya, Senin (7/3/2016).

Dirinya mendesak Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Provinsi Banten, untuk mampu berkoordinasi dengan Dinas Koperasi dan UMKM dalam upaya memaksimalkan pemasaran cinderamata khas Banten di lokasi wisata, lantaran dinilai mampu menjadi magnet sekaligus brand image pariwisata Banten itu sendiri.

"Bagaiamanpun, Disbudpar ini tidak mampu sendiri. Perlu dukungan dari dinas lain misalnya dengan dengan DBMTR seperti apa, dengan koperasi seperti apa dan lain sebagainya. Saya harap tidak mengedepankan egosentris dan egosektoral," ujarnya.

Dirinya berharap, besarnya potensi pariwisata di Banten saat ini seperti pantai Tanjung Lesung, Sawarna, Anyer, dan wisata religi Banten lama serta wisata alam Baduy, mampu digali secara maksimal.
 

"Banten ini memiliki banyak potensi pariwisata strategis, tinggal bagaimana mengemasnya. Cinderamata merupakan salah satu alat yang juga menguatkan magnet itu," kata Asep.(red)

Editor:

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button