KabarTerkini

Waduh, Pemkab Serang Belum Salurkan Raskin

 

SERANG, biem.co – Beras untuk warga miskin yang kini berganti nama menjadi rasta atau beras untuk keluarga pra sejahtera justru belum tersalurkan, meski bahan pokok di pasaran melambung. Salah satu daerah yang belum menyalurkan yaitu Kabupaten Serang.

 

PLT (Pelaksana Tugas) Kepala Bulog Sub Divre Serang-Cilegon, Khairullah menyatakan, pihaknya belum bisa menyalurkan raskin karena tidak ada permintaan dari daerah. Penyerapan baru dilakukan oleh Pemkot Serang dan Kota Cilegon. Sementara itu, untuk Kabupaten Serang hingga kini belum ada permintaan pendistribusian raskin untuk masyarakat.

 

“Pemerintah daerah khususnya Pemkab Serang sudah mengajukan permohonan pendistribusian raskin. Namun hingga awal Maret, Pemda Serang belum mengajukan permohonan yang seharusnya dilakukan pada bulan Februari lalu,” ujar Khairullah, Jumat (4/3/2016).

 

Untuk diketahui, pagu beras raskin masing-masing daerah berbeda. Untuk Pemkab Serang per bulan sebanyak 850 ton, Kota Serang 256 ton, dan Kota Cilegon 166 ton.

 

Sementara itu, pemerintah Kabupaten Serang melalui kabag perekonomian saat dimintai keterangannya belum bisa ditemui. Sambungan telepon juga tak direspon. (firo)

Editor:

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button