KabarTerkini

Puluhan Jemaah Haji di Lebak Diberangkatkan Hari Ini

 

LEBAK, biem.co – Setelah sebelumnya gagal berangkat ke tanah suci pada Desember tahun lalu, akhirnya hari ini, Selasa (1/3/2016) 54 jemaah haji asal Lebak, Banten diberangkatkan.

 

Pemberangkatan puluhan jemaah haji tersebut, menyusul aksi protes yang dilakukan oleh mereka beberapa waktu lalu. Pihak panitia haji travel Khafilah Rindu Kaabah, sebelumnya hanya mampu memberangkatkan setengah jemaah dari total jumlah 171 orang.

 

"Saya pindahkan dari Khafilah Rindu Ka'bah ke Khafilah Haifanida, dan alhamdulillah sebanyak 54 jamaah asal Kabupaten Lebak akhirnya dapat diberangkatkan pada hari ini . Sebelumnya jamaah saat itu berjumlah 171 orang, namun akibat kegagalan yang terjadi sekitar bulan Desember kemarin sebagian nya mengundurkan diri dan pindah ke khafilah lain, " ujar Pemilik Travel Khalifah Rindu Kabaah, Lela Madali, saat ditemui di lokasi pemberangkatan, Selasa (1/3/2016).

 

Sementara, Kepala Unit Intel Polsek Warunggunung, Bripka Acep Komarudin yang juga menjadi salah satu calon jamaah travel tersebut mengaku lega lantaran pihak panitia mampu mempertanggung jawabkan kegagalan keberangkatan ia dan rombongan jemaah haji lainnya.

 

"Ya, saya yakin pimpinan Khafilah Rindu Kabah, Lela Madali akan berupaya untuk memberangkatkan kami para calon jamaah yang ikut didalam khafilah nya, dan alhamdulillah saat ini kita semua sebanyak 54 calon jamaah akhirnya dapat diberangkatkan hari ini juga melalui Khafilah Haifanida, pungkasnya. (rizki)

Editor:

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Ragam Tulisan Lainnya
Close
Back to top button