KabarTerkini

Distan akan Lakukan Pendataan Lahan Produktif

 

SERANG, biem.co – Lahan pertanian di Kabupaten Serang mulai terdesak dengan adanya pembangunan berbagai sektor yang terus menigkat. Hal inilah yang mendorong Dinas Pertanian Kehutanan Perkebunan dan Peternakan (Distanhutbuntanak) Kabupaten Serang menganggarkan anggaran untuk pendataan lahan pangan pertanian berkelanjutan, sebagai upaya mempertahankan lahan pertanian.

 

“Untuk pemetaan dan pendataan lahan, dibutuhkan anggaran 80 juta rupiah. Anggaran tersebut di antaranya untuk melatih 58 petugas lapangan KPUTD dan penyuluh agar nantinya bisa menggunakan Sistem Informasi Geografis (SIG) dan data-data digital lainnya, untuk melihat sejauh mana perubahan lahan sawah yang telah beralih fungsi,” ujar Kepala Seksi (Kasi) Tanaman Pangan Distanhutbuntanak Kabupaten Serang, Zaldi Dhuhana, Jumat (19/2/2016).

 

Perlu diketahui, lahan pertanian di Kabupaten Serang yang sudah tergerus industri seluas 3000 hektar lahan dari luas 48.698 hektar lahan pertanian. 3000 hektar tersebut sudah beralih fungsi menjadi kawasan industri dan perumahan. Akibatnya, produksi pada ketahanan pangan masyarakat di Kabupaten Serang terancam.

 

Untuk itu, pihaknya terus mengupayakan agar lahan pertanian yang masih produktif tidak beralih fungsi lagi menjadi kawasan industri. (firo)

Editor:

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button