SERANG, biem.co – Meski musim hujan tidak merata di sejumlah wilayah di Serang, namun Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Serang meminta masyarakat tetap waspada akan turun hujan. Pasalnya, ancaman banjir masih terus mengintai di wilayah Kabupaten Serang. Terlebih untuk wilayah yang menjadi langganan banjir.
Banjir yang terjadi selama ini pada sejumlah wilayah di Serang, sebagian besar disebabkan oleh luapan air sungai yang melintas di wilayah tersebut. Sungai-sungai yang ada kondisinya dangkal, karena adanya endapan lumpur. Selain itu juga, buruknya drainase pun sering menyebabkan banjir .
Kepala Bidang Penanggulangan Bencana dan Pemadam Kebakaran Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Serang, Imron Ruhyadi mengatakan, di Serang sendiri, wilayah Serang Timur seperti Kragilan, Kibin Cikande, dan wilayah Serang Barat seperti Padarincang, masih menjadi perhatian pemerintah daerah setempat. Pasalnya, kedua wilayah tersebut merupakan langganan banjir ketika musim hujan turun.
Meski demikian, pihaknya terus siaga untuk mengantisipasi adanya banjir yang tidak terduga. Bantuan dan stok untuk warga sudah disiapkan, posko siaga banjir serta personil pun tetap siaga. (firo)