KabarTerkini

Ini Daftar Jalan Yang Bakal Dibangun DBMTR Banten di 2016

 

SERANG, biem.co – Dinas Bina Marga dan Tata Ruang (DBMTR) Provinsi Banten berencana menggunakan 97 persen anggarannya untuk melaksanakan program Multy Years dan pembangunan jalan di wilayah milik mereka.

 

"Total Rp906 milyar. Dari angka itu, Rp880 milyar totalnya untuk multi years Rp460 miliar. Sisanya pembangunan," kata Sekertaris DBMTR Provinsi Banten Robbi Cahyadi di ruangannya, Selasa (12/1/2016).

 

Di samping itu, menurut Robbi pihaknya juga menganggarkan Rp66 miliar untuk pengadaan lahan. Sementara, jalan yang akan dibangun sendiri tahun ini berjumlah delapan ruas jalur.

 

Berikut data ruas jalan yang akan dibangun di 2016 oleh DBMTR Provinsi Banten:

1. Sempu-Dudukawun 1,5 KM dianggarkan Rp24 miliar.

2. Ciruas-Pontang 4 KM dianggarkan Rp19,6 miliar.

3. Parigi-Sukamana 4 KM dianggarkan Rp13 milar.

4. Cilegon, jalan industri tepatnya depan Hotel Permata 250 M Rp1,6 miliar.

5. Bunderan Alam Sutera, overlay 2,4 KM dianggarkan Rp13,6 miliar.

6. Cipanas-Warung Banten 7,5 KM dianggarkan Rp274 miliar.

7. Tanjung Lesung-Sumur 5 KM dianggarkan Rp25 miliar.

8. Lopang-Banten Lama, pelebaran jalan 3 KM dianggarkan Rp12,9 miliar.

 

Sementara, 3 persen dari total jumlah anggaran, dianggarkan untuk kepentingan perencanaan dan pengawasan juga bimtek.

 

"Harapannya bisa terserap 100 persen, karena tahun 2015 terserap 84 persen dari total anggaran Rp1,4 trilun," ujarnya. (rizki)

Editor:

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button