OpiniReview

Kang dan Nong Banten: Angkutan Umum Menuju Lokasi Wisata Masih Minim

 

SERANG, biem.co – Pasangan Duta Pariwisata Provinsi Banten 2015 Kang Rifki dan Nong Prima menilai, saat ini alat transportasi berupa angkutan umum menuju sejumlah objek wisata yang memiliki potensi besar masih minim.

 

"Public transportation like angkot misalnya, masih jarang melintas menuju objek wisata. Padahal, potensi pariwisata di Banten sangat besar. Kawasan Ekonomi Khusus (KEK, red) Tanjung Lesung salah satunya," kata keduanya kompak, Kamis (5/11/2015).

 

Menurut mereka hal tersebut dinilai mampu memicu kebingungan kepada para wisatawan, terutama turis mancanegara. 

 

"Terurama turis asing ya, kalau yang domestik kan mayoritas bawa kendaraan pribadi," ujar keduanya. 
 

Di samping itu, mereka mengatakan sejumlah infrastruktur jalan yang menjadi akses ke lokasi wisata juga perlu perhatian lebih dari pemerintah, termasuk marka jalan dan penunjuk arah yang lengkap dan detail. (rizki)

Editor:

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button