biem.co — Jakarta sampai saat ini menjadi salah satu kota di Indonesia yang menjadi inspirasi lagu-lagu yang diciptakan oleh banyak musisi.
Mulai dari keriuhan, keindahan, hingga beberapa bagian di dalam kota ini dapat menginspirasi akan hadirnya alunan kata-kata manis sekaligus menjadi kenangan dari banyak insan yang tinggal di dalamnya.
Termasuk salah satunya adalah penyanyi pendatang baru bernama Baby Paramarta. Baby baru saja merilis single debutnya yang berjudul ‘Nightride to Sudirman’.
Dipilihnya Sudirman sebagai nama tempat dalam lagu debut-nya ini bukan tanpa alasan, Baby Paramarta mengatakan bahwa dirinya dan keluarga punya kenangan yang banyak di Sudirman.
“Aku dan keluargaku punya banyak banget kenangan di Sudirman. Salah satunya adalah cerita mina (ibu) dan papah yang sedang bucin dan suka night ride bareng berduaan di Sudirman,” kisah Baby Paramarta, Jumat, 15 Juli 2022.
“Papah juga waktu itu sedang suka trek-trekan mobil untuk berusaha mengimpressi mina agar cintanya diterima,” lanjutnya.
Lagu ‘Nightride to Sudirman’ ditulis oleh Babysendiri yang sekaligus menjadi Composer, dan Executive Producer di dalamnya.
Selain itu, ada pula Agung Dwi Prakasa Simanjuntak yang menjadi Producer sekaligus membantu untuk proses Mixing.
“Sebenarnya nulis lagu ini random banget kisahnya. Aku waktu itu sedang tidak bisa tidur dan sedang nyanyi-nyanyi kecil sambil bermain gitar. Waktu ingat kisah papah sama mina yang sering bucin di Sudirman, aku tiba-tiba menyanyikan lagu ini dari awal sampai akhir,” ungkap Baby.
“Jadi, akhirnya aku langsung buru-buru menulis di kertas dan jadilah lagu ini seperti sekarang,” sambungnya.
Mengenang menjadi topik utama yang diangkat oleh Baby di single debutnya ini. Dia menyebut bahwa kenangan itu sesuatu yang penting baginya.
“Karena menurutku kenangan yang membuatku senang akan tetap kusimpan di dalam pikiranku, sementara yang kurang menyenangkan aku akan jadikan pelajaran ke kehidupanku mendatang,” kata Baby.
Baby Paramarta berharap dengan dirilisnya single ini, dirinya dapat memberikan karya-karya terbaik yang dapat dinikmati oleh seluruh penikmat musik di Indonesia, sekaligus memberikan dirinya kesempatan untuk menjadi hit maker di industri musik Indonesia.
‘Nightride to Sudirman’, single debut dari Baby Paramarta sudah dapat didengarkan di seluruh digital streaming platform. (red)